Jakarta: Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali bertemu dengan Kementerian Pehubungan untuk membahas proyek Light Rapid Trans (LRT).

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, tetap pada pendiriannya untuk membeli kereta yang lebih murah dan berkualitas.

"Saya pikir hari ini ketemu untuk bicarain teknis. Mana yang lebih murah dan cepat itu yang kita ambil," kata Ahok, sapaan Basuki di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (7/3/2016).


LRT, kata Ahok perlu ada perhatian khusus soal LRT. Sebab, LRT akan digunakan sebagai salah satu alat transportasi masal pada Asian Games 2018. Sehingga para atlet bisa mempergunakan transportasi itu dari satu venue ke venue lainnya.

Sebelumnya, Ahok mengaku ingin membeli kereta LRT dengan kualitas internasional. Sehingga pemakaian masyarakat lebih terjamin kenyamanannya.

"Kita lebih pilih internasional biar puas sekalian," ungkap dia.

Berita Terhangat